Beranda Binmas Sinergritas Polsek Sukaresik, Antara Bhabinkamtibmas Dan Babinsa Dalam Mengawal Pembangunan Desa

Sinergritas Polsek Sukaresik, Antara Bhabinkamtibmas Dan Babinsa Dalam Mengawal Pembangunan Desa

1193
0

Selasa tanggal 22 Agustus 2017 sekitar jam 10.00 wib, Kapolsek Sukaresik Iptu Endang Wijaya S.sos bersama Kanit patroli Bripka Sagita, Babinkamtibmas Bripka Asep Gumilar dan Babinsa Serda Adang dari Koramil Pageurageung didampingi oleh pelaksana proyek/ kontraktor sdr. Mamik Kurniawan dari PT.Jaya Sakti Alam Mandiri, telah melaksanakan patroli bersama mengontrol pembangunan jembatan yang akan dibangun, yaitu jembatan yang melintas diatas sungai Citanduy, yang merupakan jembatan penghubung Wilayah kab. Tasikmalaya dengan wilayah Kabupaten. Ciamis, melalui Kec. Sukaresik dengan kecamatan. Panumbangan.

Selama pembangunan jembatan yang akan pertama dilaksanakan pada tanggal 24 Agustus 2017 nanti akan berjalan yang rencananya akan dilakukan penutupan jalan Total selama pembangunan jembantan, kemudian arus lalu lintas untuk penyeberangan dialihkan yaitu untuk R4 dialihkan ke jalan yang masuk ke jalan Desa Tanjungsari yang tembusnya ke daerah kecamatan Pageurageung, sedangkan untuk pejalan kaki & R2 oleh pihak kontraktor telah dibuatkan jembatan Alternatif yang terbuat dari bambu sepanjang sekitar 40 meter, yg posisinya sekitar 50 meter disebelah jembatan yang akan dibangun.

Untuk pembukaan jembatan alternatif setelah  dinyatakan aman diguanakan, Kemudian pembukaan jembatan Alternatif hari ini ditandai dengan dicobanya melintas Kapolsek Sukaresik berboncengan dengan Anggota Babinsa.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini