Beranda header Sambangi Korban Banjir Luapan Sungai Ciloseh, Kapolres Tasikmalaya Kota Berikan Bantuan Sosial

Sambangi Korban Banjir Luapan Sungai Ciloseh, Kapolres Tasikmalaya Kota Berikan Bantuan Sosial

657
0

Warga Kp.Buninagara RT 02/04 dan Kp. Burujul RT 06/01 Kel. Nagarasari Kec. Cipedes Kota Tasikmalaya cukup terobati dengan datangnya bantuan sosial setelah kemarin menjadi korban banjir luapan Sungai Cisoleh. Adapun kejadian banjir bandang tersebut terjadi pada hari Selasa tgl 17 April 2018 sekira jam 19.00 Wib, korban bencana banjir bandang menimpa 11 rumah teridiri dari 14 Kepala Keluarga dan 45 jiwa/ orang. Kapolres Tasikmalaya Kota bersama rombongan melaksanakan kunjungan ke lokasi banjir sekaligus memberikan bantuan.

Pada hari Rabu tanggal 18 April 2018 mulai jam 11.45 WIB bertempat di lokasi banjir bandang yang beralamat di kp. Buninagara RT 02/04 dan Kp. Burujul RT 06/01 Kel.Buninagara Kec. Cipedes Kota Tasikmalaya, Kapolres Tasikmalaya AKBP Febry Kurniawan Ma’ruf S.IK, SH mengadakan kunjungan dan memberikan bantuan kemanusian.

Bantuan yang diberikan berupa sembako, obat-obatan dan pakaian serta alat-alat tulis yang diserahkan secara simbolik kepada korban bencana.

 

Sebelum memberikan bantuan, Kapolres Tasikmalaya Kota sempat menyampaikan beberapa patah kata sambutan.

“Saya mengucapan belasungkawa kepada seluruh korban banjir bandang, saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh komponen yang telah sigap membantu penanganan bencana”, ungkap Kapolres.

“Mudah-mudahan bantuan yang diberikan ini bisa bermanfaat dan barokah bagi semua”, ujar Kapolres mengakhiri sambutannya.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini