Beranda BinKam Polsek Jajaran Polres Tasikmalaya Kota Meriahkan Perayaan Hari Pramuka ke-55 Tahun 2016

Polsek Jajaran Polres Tasikmalaya Kota Meriahkan Perayaan Hari Pramuka ke-55 Tahun 2016

808
0

IMG-20160814-WA034

Hari Minggu, 14 Agustus 2016 ini bangsa Indonesia memperingati Hari Pramuka ke-55. Di beberapa tempat dilaksanakan rangkaian peringatan sebelumnya hingga puncak acara hari ini. Di wilayah Polsek Tawang, kegiatan peringatan dilaksanakan  Kwartir Ranting di SMKN 2 Tasikmalaya. Kanit Binmas Aiptu Agus Hartiman menghadiri kegiatan tersebut. Sementara di wilayah Polsek Indihiang Kapolsek Kompol Tri Sumarsono,SH,M.Si turut hadir dalam acara peringatan yang dilaksanakan di lapangan Alun-alun Kec.Indihiang. Dari Polsek Ciawi, Kapolsek Kompol Ade Najmuloh dan Panit Lantas Ipda H.Edy SPW tampil khusus menggunakan seragam Pramuka layaknya kakak  pembina yang lain. Bahkan di wilayah Kec.Ciawi, malam sebelumnya telah dilaksanakan pawai karnaval lampion dalam rangka memeriahkan perayaan hari Pramuka tersebut.

IMG-20160814-WA049

 

Kehadiran Pramuka sebagai kegiatan ekstrakulikuler wajib disetiap sekolah dirasakan sangat penting keberadaannya. Remaja terutama pelajar saat ini tengah menghadapi tantangan yang tidak ringan. Kebebasan informasi  setiap saat menimpa mereka. Hal-hal yang tidak bermoral dan tidak sesuaidengan norma-norma dapat mereka akses dengan mudah, perlahan dan tanpa disadari kepribadian para remaja ini jauh dari nilai agama dan moralitas. Oleh karena itu untuk membentuk remaja yang berkarakter dan bermoral, diharapkan lewat Pramuka mereka bisa menjadi generasi penerus bangsa yang berkualitas.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini