Polres Tasikmalaya Kota melaksanakan pembinaan personil lewat kegiatan pembinaan rohani dan mental pada Kamis 2 Pebruari 2017 jam 08.30 – 09.00 Wib. Bertempat di Masjid Mapolres Tasikmalaya Kota “Barokatul Ikhsan” puluhan naggota Polri dan PNS mengikuti kegiatan itu. Pada Binrohtal kali ada tamu khusus yang diundang untuk mengikuti kegiatan yaitu anggota Kodim 0612 dan Koramil jajaran kurang lebih 30 orang.
Sebelum dilaksanakan pemberian ceramah / tausyiah, kegiatan diawali dengan pembacaan Al Qur’an surat Al Baqorah ayat 261 – 264 yang dipimpin oleh PNS Herlin Staf Bag Sumda. Selanjutnya tausyiah oleh Ustad Dudung Ketua MUI Kec. Cipedes dengan judul Taqwa. Ustadz Dudung membahas tentang surat Al Hujarat ayat 13 yang isinya antara lain sungguh yang paling mulia diantara kamu disisi Allah ialah orang yang paling bertaqwa. Selain itu ustad Dudung juga menyeru agar kita harus berjuang dan berusaha sekemampuan dalam hal ibadah. Setiap orang agar senatiasa takut kepada Allah SWT dimanapun kita berada dan beraktifis dan bawalah agama kemana saja kita bekerja karena didalam agama ada perintah dan larangan.
Kegiatan ditutup dengan pembacaan doa dan Asmaul Husna yang dipimpin Aiptu Ijang Edi.