Pada hari Selasa tanggal 25 Oktober 2016 Kanit Patroli Polsek Sukaresik Bripka Sagita melaksanakan kegiatan Patroli R2 dialogis ke daerah-daerah rawan kamtibmas yang diutamakan seperti Rumah Makan Mergosari dan Obyek Wisata Cipanas Desa Banjarsari untuk mengantisipasi adanya kegiatan premanisme serta pangkalan ojek Gandok Sukasenang Desa Margamulya untuk antisipasi timbulnya penyakit masyarakat dan perbankan (BRI unit Sukaratu) untuk antisipasi adanya C3 serta daerah-daerah rawan lainnya.
kegiatan tersebut selalu di laporkan kepada Kapolsek Sukaresik, sehingga Kapolsek Sukaresik dapat mengetahui perkembangan dan situasi Anggotanya di lapangan, dan apabila Anggota Patroli tersebut memerlukan bantuan, Kapolsek Sukaresik dapat memerintahkan anggota lainnya untuk menggantikan agar tetap adanya kehadiran Polisi di tengah-tengah masyarakat. kegiatan yang rutin ini di lakukan setiap 2 jam sekali untuk antisipasi adanya gangguan Kamtibmas di wilayah Hukum Polsek Sukaresik.