Kapolsek Pagerageung AKP Trisna Sukmayadi,SH hari ini Jum’at 15 September 2017 menghadiri Sosialisasi Gerakan Masyarakat Hidup Sehat ( GERMAS).
Permasalahan kesehatan yang timbul saat ini merupakan akibat dari perilaku hidup yang tidak sehat ditambah sanitasi lingkungan serta ketersediaan air bersih yang masih kurang memadai di beberapa tempat. Hal tersebut sebenarnya dapat dicegah bila fokus upaya kesehatan diutamakan pada upaya preventif dan promotif dalam menumbuh-kembangkan kemandirian keluarga dan masyarakat untuk berperilaku hidup bersih dan sehat (PHBS).
GERMAS bertujuan untuk menurunkan beban penyakit, menghindarkan terjadinya penurunan produktivitas penduduk, dan menurunkan beban pembiayaan pelayanan kesehatan karena meningkatnya penyakit dan pengeluaran kesehatan.
Acara ini diadakan atas kerja sama FKPPI dengan Kepenkes. Hadiri anggota DPR RI dari Komisi Bpk.Hariul Amin S.Ag., Ketua FKPPI Kab.Tasikmalaya. DR.H.Iwan Saputra, Muspika Kec. Pagerageung dan masyarakat yang hadir kurang lebih 200 orang.