Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Drs. Budi Maryoto ikut merasa bela sungkawa terhadap masyarakat yang menjadi korban dari bencana alam Gempa Bumi 6.9 SR yang terjadi Jumat 15/12/2017, pukul 23.48 wib beberapa hari lalu yang berpusat di Kab. Tasikmalaya.
Kapolda Jawa Barat beserta jajaran disela kunjungannya Ke Pondok Pesantren Suryalaya Kab.Tasikmalaya, beliau menyempatkan diri untuk mendatangi korban bencana alam Gempa Bumi di wilayah Kecamatan Kawalu, Kota Tasikmalaya.
Dalam kesempatannya Kapolda Jabar yang didampingi jajaran dan didampingi juga oleh Walikota Tasikmalaya Drs. H Budi Budiman langsung memberikan bantuan berupa bahan bangunan semen, bahan sembako, pakaian, dan beberapa bahan pangan lainnya untuk keperluan korban bencana Gempa Bumi diwilayah Kota Tasikmalaya.
Ada beberapa kepala rumah tangga yang mendapat bantuan secara langsung dari Kapolda Jawa Barat yaitu korban Gempa Bumi, Rumah roboh di Dusun Rancabeureum Rt.03/13, Kelurahan Gunung Gede Kawalu an. Aan Anshori, 35 th, seorang buruh harian yang mengalami kerugian materil Rumahnya yang rusak berat, dan korban an. Cucu Suparman, 70 thn, buruh, alamat Dusun Picungremuk rt.02/02, Kel. Gn. Gede kawalu. Kota Tasikmalaya.
Masyarakat yang mendapat bantuan tersebut sangat berimakasih kepada Polisi Jajaran di Provinsi Jawa Barat dan Polres Tasikmalaya Kota khususnya yang telah terjun langsung untuk membantu mengevakuasi korban Gempa Bumi pada saat kejadian.
Selesai memberikan bantuannya, Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Drs. Budi Maryoto beserta jajarannya melanjutkan kegiatan kunjungannya ke Pondok Pesantren Cipasung wilayah hukum Tasikmalaya.