Sekolah Tinggi Hukum Galunggung (STHG) adalah satu lembaga pendidikan pencetak sarjana dan megister hukum yang terkenal di Kota Tasikmalaya dan Priangan Timur. STHG telah menjadi sebuah tempat dilahirkannnya insan cendikiawan yang mumpuni di bidang hukum.
Kapolsek Cihideung Kompol Setiyana,SH,MSi bersama 4 anggota melaksanakan giat silaturahmi Kamtibmas dengan Ketua STHG yang berlokasi di Kampus STHG ( Sekolah tinggi hukum Galunggung ) Tasikmalaya Jln.Gn.Tugu Cipicung Rt.01/01 Kel.Tuguraja Kec.Cihideung Kota Tasikmalaya hari ini Kamis, 26 Septembre 2019.
KOMPOL Setiyana,SH. M,Si Kapolsek Cihideung didampingi IPTU Entis Sutisna, IPDA H.M Suryo, AIPDA Daden Priatna dan BRIPKA Ana Taryana melaksanakan silaturahmi Kamtibmas dengan Ketua STHG Tasikmalaya Dwiadi Cahyadi,SH,MH.
Dalam giat tersebut Kapolsek melaksanakan komunikasi dengan Ketua STHG terkait antisipasi Unras mahasiswa ke DPRD. Hasil koordinasi dan komunikasi didapati informasi bahwa mahasiswa STHG Tasikmalaya tidak akan mengikuti kegiatan unjuk rasa (Unras).
Namun pihak kampus hanya akan mengevaluasi Unras pada hari Selasa tanggal 24 September 2019 yang lalu, karena Unras sempat berlangsung ricuh dan hampir menimbulkan bentrokan.