Seorang Ketua Rukun Warga di Kel.Cigantang Kec.Mangkubumi angkat bicara terkait proses Pemilu 2019 kali ini. Bapak Suwandi menganggap bahwa Pemilu tahun ini sungguh berbeda dengan Pemilu-pemilu yang pernah Ia ikuti.
Dengan 5 pemilihan yang berbeda tentunya menimbulkan tingkat kesulitan yang tinggi khusus bagi penyelenggara. Untuk itu Ia menyampaikan ucapan terima kasihnya bagi petugas dari mulai KPPS hingga KPU di tingkat kota / kabupaten.
“Waktu Pemilu beberapa tahun kebelakang, kita juga pernah ngalamin Pileg dengan partai sampai 48, cukup pusing kita waktu itu, namun gak bareng dengan Pilpres”, ujar pak RW ini dengan antusias.
Pemilu kali ini menurutnya layak mendapat apresiasi walau masih ada kekurangan disana sini. Tak lupa Ia menyampaikan ucapan terima kasih kepada aparat TNI dan Polri yang telah mengamankan jalannya Pemilu sehingga berlangsung dengan aman lancar.
Terakhir Ia mengajak warga masyarakat Kec.Mangkubumi pada umumnya agar tetap tenang dan bersabar menunggu hasil Pemilu 2019 yang akan dilaksanakan lewat mekanisme Rapat Pleno KPU Pusat yang direncanakan pada tanggal 22 Mei 2019 nanti. Ia percaya bahwa KPU akan bertindak jujur, adil, transparan dan demokratis dalam melaksanakan tugasnya.