Beranda Headline Kapolda Jabar Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada Kota Tasikmalaya

Kapolda Jabar Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada Kota Tasikmalaya

1469
0

Bertempat di Lapangan Upacara Dadaha Sukapura Kota Tasikmalaya, pada Jum’at 14 Oktober 2016 jam 08.00 WIB telah dilaksanakan “Apel Gelar Pasukan Ops Mantap Praja Galunggung 2017 Polres Tasikmalaya Kota”.
Kapolda Jabar Irjen Pol.Drs.Bambang Waskito hadir menjadi Pimpinan apel didampingi oleh pejabat utama Polda Jabar yaitu Kasat Brimob, Dir Sabhara, Dir Lantas serta Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Arif fajarudin,S.IK,MH,M.AP dan Kapolres Tasikmalaya Kabupaten. Hadir sebagai tamu undangan Ketua KPU Kota Tasikmalaya, Ketua Panwas Kota Tasikmalaya beserta para Ketua PPK dan PPS serta anggota Panwascam. Di jajaran kursi undangan hadir pula calon Walikota dan Wakil Walikota didampingi oleh jajaran partai pengusung. Calon Walikota yang hadir adalah Dicky Chandra dan H.Budi Budiman, sedangkan calon Wakil Walikota yang hadir adalah dr.Asep Hidayat dan H.Deni Romdoni.
Setelah memeriksa kesiapan pasukan yang terdiri dari Polres Tasikmalaya Kota dan Polres Rayon, ditambah kekuatan TNI dari Brigif, Kodim dan Lanud serta perkuatan satuan atas dari Brimob Polda Jabar sejumlah 1556 personil Kapolda memberikan sambutan. Dalam sambutannya Kapolda mengharapkan kerjasama dari semua elemen penyelenggara Pemilukada dan masyarakat umum. Beliau memberikan beberapa penekanan berupa :
1. Siapkan mental dan fisik dengan dilandasi keikhlasan;
2. Petakan kerawanan dengan cara melakukan deteksi dini;
3. Tingkatkan komunikasi dan konsolidasi antar semua elemen penyelenggara Pemilu dan elemen pendukung lainnya;
4. Tingkatkan kewaspadaan adanya potensi ancaman terorisme yang memanfaatkan momen Pemilukada;
5. Siapkan rencana pengamanan terjadinya kontijensi;
6. Lakukan pengawasan dan pengendalian kepada anggota yang bertugas di lapangan.
Selesai memimpin apel selanjutnya Kapolda memberikan sambutan khusus kepada tamu undangan yang apda intinya Polda Jabar meminta kerjsama dan dukungan semua pihak bagi terselenggaranya Pemilukada yang baik dan berkualitas, tidak terjadi konflik antar pasangan calon dan pendukungnya. Semoga situasi di Jawa Barat khususnya Kota Tasikmalaya tetap aman kondusif.

dsc_0145-medium

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini