Pada hari Jumat tanggal 2 Februari 2018 jam 06.30.WIB
bertempat di Radio Tamala 91.1 FM Jln.RE Martadinata Tasikmalaya Kota. Kanit Dikyasa Polres Tasikmalaya Kota Iptu Encon Muhasan,S.Sos melaksanakan Talk Show memberikan himbauan Kamseltibcar Lantas kepada pendengar RadioTamala FM.
Adapun Talk Show tersebut memberikan himbauan kepada masyarakat tentang Kamseltibcar lantas, agar masyarakat selalu melengkapi kelengkapan surat kendaraan, kelengkapan diri seperti SIM dan STNK sebelum bepergian membawa kendaraan.
Tidak menggunakan hand phone saat mengemudi, cek kondisi kendaraan sebelum berangkat seperti tekanan ban, rem dan kelengkapan lainnya, Mengingatkan kepada orang tua supaya tidak meminjam pakaikan kendaraan bermotor kepada anaknya yang dibawah umur dan belum memiliki SIM, karena itu sebagai wujud nyata kasih sayang orang tua kepada anaknya.
Tidak melawan arus karena bisa terjadi kecelakaan, Bila mana cuaca hujan harus berhati hati karena jalan licin, jaga jarak aman tetap konsentrasi dalam mengemudikan kendaraannya.