Pada hari selasa tanggal 24 September 2019, jam 08.00 Wib s/d selesai, Kasubbag Humas Polres Tasikmalaya Kota Iptu Nurrozi. SE, Melaksanakan Talkshow di Studio Radio Purnama FM.
Dalam kegiatan Talkshow tersebut, Kasubbag Humas dipandu oleh penyiar saudari Nia dan menyampaikan beberapa hal antara lain :
– Ucapan terimakasih kepada seluruh lapisan masyarakat Kota Tasikmalaya yang telah berperan aktif dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang Kondusif di wilayahnya masing masing melalui Siskamling di Lingkungannya.
– Antisipasi Bahaya kebakaran dan Kabut asap yang dapat merugikan kesehatan dan bahkan mengganggu negara tetangga, tidak membakar sampah, Daun daun kering maupun Membakar lahan untuk kepentingan tertentu.
– Tidak terjadi lagi kebakaran yang diakibatkan pengisian BBM di SPBU terhadap kendaraan sepeda motor, karena pengisian yang terlalu penuh sehingga tumpah ke mesin kendaraan dan terbakar saat dihidupkan kendaraannya.
– Bijak dalam bermedia sosial. Tidak mudah percaya dengan orang yang baru dikenal di Medsos, apalagi yg menjanjikan iming iming sesuatu yang sangat menggiurkan.
– Antisipasi Kejahatan Jalanan, maupun Curanmor serta Pecah kaca kendaraan Roda empat melalui cara tidak menyimpan uang maupun barang berharga di mobil saat ditinggalkan. Mintalah pengawalan Polri bila mengambil uang dalam jumlah yang cukup besar.
– Tetap menjaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa demi keutuhan NKRI dari Sabang sampai Merauke melalui saling menyayangi dan menghormati sesama warga negara kesatuan Republik Indonesia.
– Jadilah Warga negara yang baik, patuh kepada hukum dan semua peraturan perundang undangan yang berlaku di negara Kesatuan Republik Indonesia.