Beranda Headline Forum Aspirasi Mahasiswa dan Masyarakat Minta KPK Datang ke Kota Tasikmalaya

Forum Aspirasi Mahasiswa dan Masyarakat Minta KPK Datang ke Kota Tasikmalaya

510
0

Pada hari Selasa, 27 Agustus 2019 bertempat di Balekota Tasikmalaya mulai jam 11.00 WIB telah dilaksanakan aksi penyampaian pendapat dari masa yang menamakan diri Forum Aspirasi Mahasiswa dan Masyarakat Kota Tasikmalaya. Masa datang ke Balekota Tasikmalaya sebanyak kurang lebih 20 orang.

Personil Polres Tasikmalaya Kota terdiri dari Sabhara, Intelkam, Reskrim, Kesehatan dan Humas stand by di lokasi melaksanakan pengamanan kegiatan.

Begitu tiba di depan Balekota Tasikmalaya korlap aksi melakukan orasi di gerbang sambil massa lainnya membentangkan spanduk. Dalam orasinya massa menyampaikan perihal status Drs.H.Budi Budiman yang telah ditetapkan menjadi Tersangka oleh KPK dalam kasus Gratifikasi DAK sebesar Rp.400.000.000,- namun masih menjabat sebagai Walikota. Hal tersebut tentunya secara moril dan etis tidak pantas, Kota Tasikmalaya harus dipimpin oleh orang yang terbebas dari pemasalah hukum apalagi kasus korupsi. Beberapa tuntutan.

Selanjutnya massa masuk ke areal Balekota dengan maksud ingin menemui Walikota sambil melanjutkan orasi dan membagikan selebaran yang memuat beberapa pernyataan sikap diantaranya :

  1. KPK agar segera menahan Walikota Tasikmalaya yang statusnya sudah menjadi Tersangka dalam kasus korupsi;
  2. KPK bertindak professional, tidak diskriminatif, dan tidak lambat menangani kasus korupsi yang menjerat Walikota Tasikmalaya sehingga tidak menimbulkan bamyak pertanyaan bagi waga Tasikmalaya;
  3. KPK segera datang ke Tasikmalaya untuk menuntaskan dan memantau semua praktek/kasus korupsi yang ada di Tasikmalaya;
  4. Walikota Tasikmalaya segera mengundurkan diri dari jabatannya tanpa harus malu-malu, karena kami warga Kota Tasikmalaya tidak mau tidak ridho dipimpin oleh seorang Koruptor.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini