Pada hari senin tanggal 26 Maret 2018 mulai jam 13.00 wib s/d jam 14.58 WIB bertempat di Ponpes Miftahul Huda Kp. Pasir Panjang Desa Kalimanggis Kec. Manonjaya kab. Tasikmalaya telah dilaksanakan kunjungan Cagub Sdr.Deddy Mizwar beserta rombongan.
Kedatangan Calon Gubernur Sdr. Deddy Mizwar beserta rombongan yang diterima oleh pimpinan umum pondok pesantren Miftahul Huda Sdr. KH.Asep Maosul Affandi.
Hadir dalam kegiatan kunjungan Cagub Nomor urut 4 dintaranya Sdr.Erry Purwato Ketua Partai Golkar Kab.Tasikmalaya, bersama jajaran pengurus Partai Demokrat dan Perindo Kab.Tasikmalaya.
KH. Asep Maosul Affandi saat menerima kunjungan tersebut menyampaikan :
1. Ucapan selamat datang kepada Sdr. Deddy Mizwar selaku Cagub Jabar serta ucapan selamat datang sebagai artis seniman ternama di Indonesia.
2. Satu-satu nya artis yang eksis di dunia politik yang bermasyarakat inilah Kang Deddy.
3. Komplek Ponpes Miftahul Huda bebas berpolitik, siapapun yang datang akan kami terima.
4. Dedikasi Kang deddy sebagai seniman sangat bagus dari tahun ke tahun
5. Apabila Kang Deddy terpilih menjadi Gubernur yakin dedikasi nya akan lebih baik.
Selanjutnya setelah diterima di Ponpes Miftahul Huda pada jam 13.30 WIB Cagub Jabar melaksanakan kegiatan Tahlilan bersama di makam KH.Khoer Affandi yang di pimpin oleh Sdr.H.Arif Rahman Affandi, setelah kegiatan tahlil kemudian dilanjutkan makan bersama dikediaman KH.Asep Maosul Affandi.
Sebelum meninggalkan Ponpes Miftahul Huda Cagub Jabar. Sdr. Deddy Mizwar menyampaikan ucapan terima kasih atas penerimaan di Ponpes Miftahul Huda.
Selanjutnya Ia menyampaikan situasi dan kondisi yang berkembang dan viral diantaranya adanya ancaman bagi kita semua di zaman era digital dengan banyaknya video porno, LGBT dan faham radikal dan orang gila. Untuk itu sebagai pondasi ketahanan yaitu dengan pendidikan agama.
Pada jam 14.28 WIB Cagub Jabar mendatangi pasar tradisional Manonjaya untuk meninjau kondisi perekonomian sambil membagi-bagikan kaos, Pin serta biskuit kepada warga pasar. Selama kegiatan berlangsung situasi berjalan dengan aman tertib dan lancar.